Kata "Tiba-Tiba" adalah Tipuan

Ada salah satu cerpen milik seseorang di fesbuk, yang saya pikir sangat menggugah. Di salah satu bagian, terdapat kalimat yang barangkali bisa kita sebut sebagai quote, berbunyi begini:

"Sesungguhnyalah, kata “tiba-tiba” itu adalah tipuan. Sesuatu yang buruk sudah terjadi sejak lama hanya saja ia tidak menyadarinya."

Kata-kata tersebut membuat saya kian meyakini bahwasanya memang di dunia ini tidak ada sesuatu yang kebetulan atau (seperti yang tertulis di cerpen tersebut) sesuatu yang mendadak. Di balik satu kesimpulan yang pada akhirnya kita sadari atau terjadi pada kita, terdapat proses yang panjang yang cenderung terlupakan. Sehingga, ketika kita dihadapkan pada kesimpulan tersebut, seringkali kita menganggap itu sebagai sesuatu yang mendadak, ujug-ujug, seolah-olah itu hal yang mengejutkan.

Namun, seandainya, kita mampu secara runtut mengingat-ingat apa-apa saja yang bisa jadi pertanda atas kemunculan satu kesimpulan, tentulah kita tidak akan begitu terkejut saat kesimpulan tersebut akhirnya muncul ke permukaan.

Contohnya, misal, ketika seseorang jatuh cinta pada lawan jenisnya. Tentu, hal semacam itu pun, bukanlah sesuatu yang tiba-tiba, dan bahkan, bukan sesuatu yang tanpa alasan. (Maka, lucu sekali jika kau mengatakan cintamu pada seseorang itu tak beralasan. Padahal, hal itu dikarenakan kau yang tak tahu kenapa kau bisa mencintainya.) Terdapat beragam pertanda atau faktor yang membuat kau akhirnya jatuh cinta pada seseorang. Entah itu berdasarkan orientasi seksualmu, seleramu, psikologismu, dan lain sebagainya. Semua pada akhirnya akan mengarah pada seseorang (kesimpulan).

Namun, tidak hanya perkara semacam itu saja yang saya maksudkan. Kejadian lainnya pun juga sama.

So, percayalah, bahwasanya tidak ada yang "mendadak" atau "kebetulan" di dunia ini. Jika kita mau menelusuri petunjuknya, kita akan menemukan alasan di balik kejadian-kejadian yang kita alami selama ini. Namun, apa kita mau merepotkan diri untuk itu di zaman serba instan macam sekarang?

*Cerpen tersebut bisa dibaca DI SINI

Komentar

Postingan Populer